Kunjungan MA Bilingual ke Studio dan Laboratorium Kreatif Prodi Film dan Televisi Undika

Blog Single Img

Kepala Sekolah dan 3 wakil dari Madrasah Aliyah (MA) Bilingual Junwangi Krian Sidoarjo berkunjung ke Program Studi D4 Produksi Film dan Televisi (PFTV), Fakultas Desain dan Industri Kreatif (FDIK), Universitas Dinamika STIKOM Surabaya, pada Senin, 10 Juli 2023.

Sekolah yang berada di bawah Yayasan Pondok Pesantren Modern Al Amanah Junwangi Krian ini mengajukan permohonan kerjasama di bidang digital media penyiaran yang akan di masukan dalam kurikulum sekolah.

Didampingi langsung oleh Kepala Program Studi D4 Produksi Film dan Televisi, Muhammad Bahruddin, para guru dari MA Bilingual ini juga mengunjungi dan mengenal lebih dekat Studio dan  laboratorium Kreatif  yang dimiliki oleh Fakultas Desain dan Industri Kreatif. Mulai dari Studio Teknologi Desain, Studio Audio & Dubbing, Studio Digital Mac & Windows, Studio News, Studio Fotografi, Studio Videografi, Studio Animasi, Studio Editing, serta Lab dan Galeri Kriya, Desain, dan Produk sebagai tempat bereksperimen serta berkarya bagi mahasiswa.

 

 

Fakultas Desain dan Industri Kreatif (FDIK)

Universitas Dinamika STIKOM Surabaya

Raya Kedung Baruk 98 Surabaya

 

fdik.dinamika.ac.id           |              www.dinamika.ac.id        |              IG: @universitasdinamika

Twitter: @undikasurabaya           |              Facebook: Universitas Dinamika